Apa Itu Blog Walking?



Jujur saja di awal-awal blogging saya masih bingung dengan istilah yang satu ini. Padahal istilah ini sering disebut-sebut sesama blogger. Karena penasaran akhirnya secara iseng saya coba bertanya pada google terjemahan. Lalu ia menjawab: Blog walking = blog berjalan! “Ha, blog berjalan? “ Bukannya jadi mengerti malah saya tambah bingung…

Tapi belakangan setelah banyak berkunjung ke blog teman-teman, baru saya mengerti apa itu blog walking. Dan uniknya, saya memahami istilah ini justru setelah saya sering melakukannya.

Rupanya blog walking itu adalah saling berkunjung ke blog lain. Begitu saya berkunjung ke sebuah blog, biasanya pemilik blog itu juga akan berkunjung ke blog saya. Tapi harap dicatat, masalahanya tidak hanya sekedar berkunjung. Jangan sampai anda salah kaprah seperti yang pernah saya alami.

Setelah berkunjung ke beberapa blog, saya kembali lagi ke blog saya dengan perasaan lega. Karena tak beberapa lama kemudian mereka juga akan berkunjung ke blog saya. Tapi setelah saya tunggu-tunggu, ternyata mereka tidak pernah membalas kunjungan saya. Dari mana saya tahu? Tentu saja dari widget statistik yang sudah saya pasang di blog ini. Jadi dimana letak kesalahan saya? Karena saya tidak meninggalkan komentar di setiap blog yang saya kunjungi. Padahal melalui komentar itulah jejak kunjungan saya bisa diikuti oleh pemiliknya. Karena sebuah komentar baru bisa dikirim setelah kita meninggalkan alamat seperti email dan url pada kotak isiannya.

Sejak saat itu baru saya sadari: ternyata blogging tidak hanya sekedar sibuk di kandang sendiri: pusing begulat dengan kode html, kesal karena template berantakan, bingung tidak tahu apa lagi yang akan ditulis, dan seterusnya. Tapi blogging rupanya juga bisa sebagai sarana untuk menambah teman, saling berbagi dan saling menemani. Saya tidak lagi merasa sepi sendiri saat blogging sampai larut malam, karena selalu ada teman yang berkunjung dan menyapa saya . Itulah indahnya blog walking..

Jika sampai saat ini anda masih merasa sendiri saat blogging, atau kolom komentar blog anda masih kosong atau sepi, kenapa tidak mencoba tips yang satu ini? Anggap saja tulisan ini adalah salam kenal dan persahabatan dari saya…
Mari kita blog walking!

sumber : http://blogernas.blogspot.com/2010/07/apa-itu-blog-walking.html

No comments:

Post a Comment